
Prancis mengalahkan Maroko 2-0 dalam babak semifinal Piala Dunia 2022 di Al Bayt Stadium, Qatar, Kamis (15/12) dini hari WIB. Les Bleus mengukir rekor atas kesuksesan menggapai final.
Gol dicetak oleh Theo Hernandez di menit 5 dan Randal Kolo Muani di menit 79. Dengan begini, final ideal tercipta. Prancis bakal melawan Argentina yang sehari sebelumnya menumbangkan Kroasia 3-0.
Dengan hasil ini, menurut Opta, Prancis menjadi negara yang mencapai final Piala Dunia berturut-turut, mengikuti jejak Brasil (1998 dan 2002). Sebelumnya Prancis juga mencapai final pada 2018, jadi mereka kini negara Eropa pertama yang melakukannya sejak Jerman (1986 dan 1990).
Yang menarik adalah baik Brasil maupun Jerman pada masa tersebut tidak merasakan back-to-back juara, melainkan menjadi runner up lebih dahulu lalu juara setelahnya. Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018, mereka bisa kembali mengangkat trofi jika dapat mengalahkan Argentina.

Catatan lain, Prancis telah mencapai final Piala Dunia sebanyak empat kali dalam tujuh edisi terakhir turnamen (1998, 2006, 2018 dan 2022). Jumlah ini setidaknya dua kali lebih banyak daripada negara lain selama periode tersebut.
Prancis sejauh ini telah mengoleksi 2 gelar juara Piala Dunia, yakni pada 1998 dan 2018. Akankah mereka akan meraih yang ketiga di 2022? Atau justru, ini menjadi tahun bagi Argentina? Menarik dinantikan.
Sumber: Kumparan








