Juventus akan menantang Udinese dalam matchday ke-17 Liga Italia 2022/23. Duel kedua tim bakal tersaji di Allianz Stadium, Minggu (8/1) dini hari WIB.
Juventus tampil makin mengesankan di Liga Italia musim ini. Teranyar, skuad racikan Massimiliano Allegri merengkuh kemenangan atas Cremonese dengan skor tipis 1-0. Tambahan tiga angka membuat I Bianconeri kini telah mengantongi 34 poin dan bertengger di peringkat ke-3 klasemen.
Di lain sektor, Udinese justru tampil melempem di Liga Italia sejauh ini. Sempat mencatatkan enam kemenangan secara beruntun di awal musim, skuad asuhan Andrea Sottil tak pernah lagi memetik kemenangan sejak pekan ke-9 dengan hanya menorehkan enam hasil imbang dan dua kali kalah. Raihan tersebut membuat tim berjuluk Zebrette itu terlempar dari papan atas dan kini tertahan di peringkat ke-8 klasemen dengan mengemas 25 angka.
Pertemuan terakhir kedua klub yang terjadi pada musim lalu berhasil dimenangkan Juventus dengan dua gol tanpa balas. Lantas, apakah Udinese bakal membalaskan dendamnya atau akankah Juventus sukses mengamankan tiga angka di hadapan publik sendiri?
Prediksi Line Up Juventus vs Udinese
Juventus (3-4-3): Szczesny; Danilo, Bremer, Gatti; Kostic, Locatelli, Paredes, Rabiot, Chiesa; Kean, Milik.
Udinese (3-5-2): Silvestri; Ebosse, Bijol, Perez; Pererya, Arslan, Walace, Lovric, Ehizibue; Success, Deulofeu.
Sumber: Kumparan