Daftar Negara dengan Download Internet Mobile Tercepat, Indonesia Urutan Berapa?

Daftar Negara dengan Download Internet Mobile Tercepat, Indonesia Urutan Berapa?
Ilustrasi browsing di smartphone. Foto: leungchopan/Shutterstock

Platform pengukur kecepatan internet, Ookla, kembali meluncurkan laporan bulanan baru soal pengalaman kecepatan internet mobile sejumlah negara, termasuk Indonesia. Data periode November 2022 ini juga mengungkap negara mana saja yang memiliki kecepatan download tertinggi.

Hasil analisis Ookla, yang terangkum dalam Speedtest Global Index November 2022, menunjukkan performa rata-rata download (unduh) dan upload (unggah) di internet mobile dunia masing-masing 33,97 Mbps (Mega bit per second) dan 9,34 Mbps, angka ini naik dibandingkan bulan lalu. Sedangkan latensinya konsisten di angka 28 ms (mili detik).

Daftar Negara dengan Download Internet Mobile Tercepat, Indonesia Urutan Berapa? (1)
Performa internet mobile global November 2022 menurut Ookla. Foto: Ookla

Qatar menjadi negara dengan download tercepat, yakni rata-rata 176,18 Mbps. Qatar berhasil menggeser negara Timur Tengah lain, Uni Emirat Arab, yang sempat meraih gelar serupa bulan lalu dan kini di posisi runner-up dengan kecepatan download 139,41 Mbps.

Di bawah kedua negara Timur Tengah itu ada Norwegia yang memiliki kecepatan download rata-rata mencapai 131,54 Mbps. Korea Selatan (118,76 Mbps) dan Denmark (113,44 Mbps) mengisi posisi keempat dan kelima.

Lalu, di peringkat berapa Indonesia? Kamu bisa cek di daftar berikut ini.

Daftar Negara dengan Download Internet Mobile Tercepat November 2022

No. Negara Kecepatan download (Mbps)
1 Qatar 176.18
2 Uni Emirat Arab 139.41
3 Norwegia 131.54
4 Korea Selatan 118.76
5 Denmark 113.44
6 China 109.40
7 Belanda 109.06
8 Macau 106.38
9 Bulgaria 103.29
10 Brunei Darussalam 102.06
11 Kuwait 97.66
12 Arab Saudi 90.49
13 Australia 86.01
14 Swedia 85.64
15 Bahrain 84.22
16 Finlandia 83.61
17 Kanada 82.68
18 Swiss 77.36
19 Luksemburg 76.75
20 Amerika Serikat 74.83
21 Singapura 72.18
22 Maldives 71.40
23 Kroasia 70.27
24 Taiwan 68.04
25 Macedonia Utara 65.88
26 Siprus 64.26
27 Portugal 62.95
28 Yunani 61.40
29 Austria 61.19
30 Prancis 59.66
31 Estonia 59.46
32 Lithuania 58.30
33 Selandia Baru 56.64
34 Hong Kong 56.51
35 Belgia 56.18
36 Jerman 56.18
37 Slovakia 54.41
38 Oman 52.35
39 Slovenia 50.75
40 Montenegro 49.34
41 Malta 48.67
42 Serbia 46.50
43 Latvia 46.10
44 Inggris Raya 46.02
45 Republik Ceko 44.46
46 Hungaria 41.11
47 Romania 41.09
48 Iran 40.97
49 Polandia 40.92
50 Jepang 40.92
51 Vietnam 39.59
52 Albania 39.29
53 Italia 39.25
54 Thailand 37.85
55 Afrika Selatan 36.70
56 Malaysia 36.34
57 Spanyol 36.07
58 Azerbaijan 34.60
59 Georgia 33.67
60 Brasil 33.36
61 Uruguay 33.12
62 Botswana 33.05
63 Turki 31.93
64 Maroko 31.65
65 Jamaika 30.79
66 Irak 30.62
67 Moldova 28.64
68 Laos 28.56
69 Lebanon 28.39
70 Trinidad dan Tobago 27.89
71 Israel 27.18
72 Uganda 26.07
73 Chile 25.85
74 Guatemala 25.54
75 Togo 25.50
76 Myanmar (Burma) 25.21
77 Kosovo 25.18
78 Irlandia 24.84
79 Bosnia dan Herzegovina 24.74
80 Meksiko 24.07
81 Filipina 24.04
82 Senegal 23.10
83 Honduras 22.69
84 Armenia 22.35
85 Argentina 22.17
86 Mesir 22.17
87 Mauritius 21.97
88 Rusia 21.73
89 Tunisia 21.42
90 Kazakhstan 21.05
91 El Salvador 20.98
92 Kenya 20.41
93 Republik Dominika 20.40
94 Nigeria 19.84
95 Angola 19.51
96 Fiji 19.43
97 Kirgizstan 19.14
98 Mozambik 19.13
99 Kamboja 19.12
100 Ethiopia 19.10
101 Ekuador 18.83
102 Mongolia 18.37
103 Nikaragua 18.37
104 Namibia 18.30
105 India 18.26
106 Pantai Gading 18.25
107 Kosta Rika 17.47
108 Paraguay 17.45
109 Indonesia 17.27
110 Peru 16.62

Rata-rata kecepatan download internet seluler di Indonesia mencapai 17,27 Mbps, dan hanya duduk di peringkat 109. Negara kita masih kalah kencang untuk urusan unduhan internet mobile dengan negara Asia Tenggara lainnnya, misal, Brunei Darussalam (102,06 Mbps) di peringkat ke-10 atau Singapura (72,18 Mbps) di posisi ke-21.

Jika dibandingkan dengan tetangga terdekat kita, Malaysia, Indonesia pun masih kalah. Kecepatan download internet mobile di Negeri Jiran tembus 36,34 Mbps.

Ookla tidak hanya menganalisis koneksi seluler, tapi juga internet jaringan kabel alias fixed broadband. Untuk urusan ini, Chile menjadi negara dengan download tercepat (216,46 Mbps).

China berada di bawah Chile dengan kecepatan download-nya tembus 214,58 Mbps. Posisi ketiga diisi oleh Singapura dengan kecepatan download 214,58 Mbps. Berikut daftar 10 besar download tercepat di jaringan kabel.

Daftar Negara dengan Download Internet Fixed Broadband Tercepat November 2022

  1. Chile 216.46 Mbps

  2. China 214.58 Mbps

  3. Singapura 214.23 Mbps

  4. Thailand 205.63 Mbps

  5. Hong Kong 194.35 Mbps

  6. Amerika Serikat 189.48 Mbps

  7. Denmark 188.35 Mbps

  8. Uni Emirat Arab 186.76 Mbps

  9. Monako 181.26 Mbps

  10. Romania 170.25 Mbps

Sumber: Kumparan